Pages

Tuesday, October 16, 2018

Wisatawan Belanjakan Uang Rp 3,7 Triliun Selama Asian Games

Liputan6.com, Jakarta Selama gelaran Asian Games 2018 berlangsung, jumlah uang yang dibelanjakan wisatawan domestik maupun mancanegara (wisman) mencapai Rp 3,7 triliun.

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro menyatakan, Asian Games yang baru saja usai, mampu mendatangkan wisatawan mancanegara sebanyak 78.854 orang dan domestik mencapai 1,7 juta orang.

"Ada 45 negara, 40 cabang olahraga.‎ Atlet yang terdaftar dan benar-benar ikut sebanyak 11.326, official sekitar 6.000 orang.‎ Pengunjung domestik ini luar biasa, 1,7 juta ‎‎pada Jakarta, Palembang dan Jawa Barat. Kemudian Ada 11.500 volunteer dan 7.000 media‎. Wisman khusus Asian Games hampir 80 ribu orang, atau tepatnya 78.854," ujar dia dalam acara Forum Merdeka Barat 9 di Jakarta, Selasa (16/10/2018).

Selama Asian Games berlangsung, total pengeluaran para wisatawan tersebut mencapai Rp 3,7 triliun, di mana pengeluaran wisman sebanyak Rp 1,9 triliun dan pengeluaran wisatawan nusantara sebanyak Rp 1,8 triliun. Sebagian pengeluaran tersebut dibelanjakan untuk membeli souvenir, sewa kamar hotel dan makanan serta minuman.

Untuk wisman, dari total pengeluaran sebesar Rp 1,9 triliun, paling banyak dihabiskan untuk membeli souvenir yaitu Rp 655,4 miliar, hotel Rp 521,1 miliar, makanan dan minuman Rp 285, miliar, wisata dan hiburan Rp 279,4 miliar, transportasi Rp 104,5 miliar, alat elektronika Rp 13,6 miliar, komunikasi Rp 11,1 miliar, toiletries Rp 10 miliar dan perlengkapan olahraga Rp 9,4 miliar.

"Total pengeluaran wisman yang hampir 80 ribu itu sebanyak Rp 1,9 triliun selama Asian Games. Mereka masih spend lebih besar. Paling besar souvenir paling banyak. Kedua, hotel, karena mereka kan wisatawan mancanegara," ungkap dia.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2ykF9Q6

No comments:

Post a Comment