Liputan6.com, Jakarta - Sebagian besar dari kamu tentu pernah menginap di hotel, bukan? Sudah menjadi hal lumrah jika sebuah hotel dibangun dengan berbagai fasilitas lengkap untuk memanjakan pengunjung. Ya, jika menginap di sebuah hotel, kalian tentu akan menemukan kolam renang, taman bermain, restoran, dan lainnya.
Fasilitas mewah dan lengkap tersebut juga dihadirkan untuk menarik pengunjung. Namun tak semua hotel menggunakan cara tersebut. Ya, ternyata ada beberapa hotel di dunia yang memilih konsep unik untuk mencuri perhatian pengunjung.
Bagi kamu yang menginap di hotel-hotel tersebut akan merasakan pengalaman serta sensasi yang berbeda. Hal ini lantaran hotel tersebut tak hanya memiliki konsep unik tapi juga dibangun di tempat yang anti-mainstream. Dikutip dari berbagai sumber, berikut beberapa hotel anti-mainstream di dunia.
Equarius Hotel, Singapura
Apa kamu pecinta bawah laut atau ikan? Nampaknya kamu patut mencoba menginap di Equarius Hotel di Singapura ini. Hotel yang terdapat di kawasan Resorts World Sentosa ini akan menyediakan akuarium raksasa di dalam kamarnya. Dalam akuarium setinggi 36 meter dengan lebar 8,3 meter tersebut terdapat 50 ribu ikan dengan 70 spesies.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
No comments:
Post a Comment